Urgensi Label Halal dalam Makanan Sebagai Manifestasi Hifz Nafs

Authors

  • Pradika Yoga Pratama UIN Sunan Kalijaga

Keywords:

Hifz al-nafs, Label halal, Maqasid Syariah

Abstract

Label halal memiliki peran strategis dalam menjamin keamanan dan kualitas produk, terutama di Indonesia sebagai negara dengan mayoritas penduduk Muslim. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis urgensi label halal sebagai manifestasi dari prinsip Hifz al-nafs dalam Maqasid Syariah. Dengan pendekatan kualitatif berbasis studi literatur, artikel ini menjelaskan hubungan antara konsep perlindungan jiwa dalam Islam dan penerapan label halal dalam industri makanan. Temuan penelitian menunjukkan bahwa label halal tidak hanya memenuhi kepatuhan agama tetapi juga memastikan kesehatan fisik, keseimbangan psikologis, dan keberlanjutan lingkungan. Artikel ini berkontribusi pada pengembangan pemahaman teoretis mengenai integrasi nilai-nilai syariah dalam praktik konsumsi modern. Implikasi penelitian ini diharapkan dapat mendorong peningkatan regulasi, edukasi masyarakat, dan akses sertifikasi halal, terutama bagi UMKM, guna mewujudkan konsumsi yang aman dan berkah.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Amini, A., Fasa, M. I., & Suharto, S. (2022). Urgensi Halal Food Dalam Tinjauan Konsumsi Islami. LIKUID: Jurnal Ekonomi Industri Halal, 2(2), 1–14. https://doi.org/10.15575/likuid.v2i2.16031

Homseh, H. (2023). ANALISIS PENGARUH HALAL LIFESTYLE TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PRODUK HALAL MELALUI ISLAMIC RELIGIOSITY SEBAGAI VARIABEL INTERVENING (Studi pada Anggota Fatayat NU Kabupaten Mempawah). Qusqazah, 2(2), 53–64.

Khoiriyah, K. (2021). Urgensi Labelisasi Halal Daging Impor di Indonesia. Jurnal Al-Qardh, 6(1), 52–66. https://doi.org/10.23971/jaq.v6i1.2817

Maulida, R. (2013). Urgensi Regulasi Dan Edukasi Produk Halal Bagi Konsumen. Justicia Islamica, 10(2). https://doi.org/10.21154/justicia.v10i2.153

Nurjanah, N., Murniyetti, M., Wirdati, W., & Ikhlas, A. (2022). Urgensi Sertifikasi Halal pada Coffee Shop di Indonesia. Islamika, 4(4), 903–915. https://doi.org/10.36088/islamika.v4i4.2190

Suaidi, & Mawardi, S. A. F. (2023). CONTEMPORARY FIQH CONSTRUCTION FOR PROGRESSIVE ISLAMIC BUSINESS ETHICS IN THE SOCIETY 5.0 ERA: Methods, Challenges, and Opportunities. ALFIQH Islamic Law Review Journal, 2(3), 135–152.

Downloads

Published

2025-11-12