Peer Review Process

Semua naskah yang dikirimkan ke JOISCO: Jurnal Ilmu Komunikasi dan Penyiaran Islam harus mengikuti Fokus dan Ruang Lingkup dan Pedoman Penulis. Naskah yang dikirimkan harus memenuhi prestasi akademik atau kebaruan yang sesuai dengan fokus dan ruang lingkup jurnal ini.

 

Naskah yang dikirimkan ke jurnal ini akan di-peer-review minimal 2 (dua) orang atau lebih expert reviewer dari Tim Peer-Reviewers. Para pengulas memberikan komentar ilmiah yang berharga untuk memperbaiki isi naskah. Terkadang (jika diperlukan) peer-reviewer ketiga diperlukan untuk memberikan komentar kritis terhadap naskah yang dikirimkan. Proses review yang digunakan dalam jurnal ini adalah sistem double-blind peer-review.