DINAMIKA IMPLEMENTASI QRIS PADA UMKM DI KOTA PONTIANAK

  • Aulya Risky Afradini IAIN Pontianak
Keywords: QRIS, UMKM, Peluang, Tantangan, Digital

Abstract

QRIS adalah standar yang bertujuan untuk memfasilitasi pembayaran di Indonesia menggunakan kode QR. Salah satu upaya Bank Indonesia untuk mendorong penggunaan sistem pembayaran nontunai berbasis kode dengan mengundang pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) Kota Pontianak. Penelitian ini mengkaji dinamika implementasi QRIS dengan fokus pada tantangan dan peluang. Meskipun UMKM menghadapi hambatan atau tantangan seperti penipuan dan kurangnya pendidikan digital di masyarakat. Namun UMKM juga memiliki peluang luar biasa dalam memanfaatkan teknologi digital untuk pertumbuhan ekonomi. Sebagai inovasi pembayaran digital, QRIS menawarkan berbagai peluang yang memungkinkan UMKM untuk berkembang dan beradaptasi dengan era digital di mana pun mulai dari kota, desa, hingga internasional.

Published
2024-07-31